Garam menjadi salah satu bahan dapur yang mudah ditemukan di pasaran dan harganya juga terjangkau. Jika dulu bahan ini dijual dalam kemasan berbentuk balok. Kini semakin banyak produsen yang menjual garam kemasan sachet karena permintaan pasar yang cukup tinggi.
Masyarakat memang lebih memilih membeli garam halus kemasan sachet disebabkan karena pemakaiannya yang mudah. Selain itu harganya juga ekonomis dan tersedia berbagai macam pilihan. Mulai dari 100 gram, 250 gram, hingga 500 gram.
Inilah 7 Manfaat Pengemasan Garam dalam Sachet Kecil
Mengapa supplier garam lebih mengutamakan pengemasan garam dalam sachet kecil? Faktanya ada beberapa manfaat yang didapatkan dengan memproduksi garam kemasan sachet. Beberapa diantaranya adalah:
1. Melindungi Garam dari Kerusakan
Jika packing tidak dilakukan dengan baik, maka produk akan mudah mengalami kerusakan. Begitu pula dengan garam kemasan, kualitasnya bisa berkurang jika packing tidak rapat. Beberapa faktor yang bisa memicu kerusakan produk garam diantaranya seperti air, panas, udara, dan sebagainya.
Bahkan bakteri dan virus pun bisa mengkontaminasi garam jika kemasannya tidak sempurna. Karena itulah garam lebih aman diproduksi dalam bentuk kemasan yang sangat rapat sehingga bisa terhindar dari kerusakan yang disebabkan oleh faktor-faktor diatas.
2. Membuat Proses Distribusi Menjadi Lebih Aman
Bayangkan jika garam tidak dijual dalam kemasan sementara bentuknya sendiri berupa kristal kecil. Tentunya garam akan mudah tercecer terutama saat proses distribusi. Untuk meminimalisir risiko tersebut, solusi terbaik adalah mengemas garam dalam bentuk sachet.
Dengan begitu distribusi garam akan lebih aman dan tidak akan tercecer ataupun mengalami penurunan berat. Garam kemasan sachet pun lebih mudah disalurkan ke penjual tanpa perlu melakukan penimbangan terlebih dulu.
3. Memberikan Informasi Lebih Lengkap
Berbeda dengan garam kristal yang dijual dalam bentuk kiloan, garam dalam bentuk sachet jauh lebih bergizi. Kandungan nutrisinya bisa Anda lihat langsung pada kemasan garam tersebut.
Selain itu pada kemasan juga terdapat informasi lengkap mulai dari status legalitas, cara penyimpanan, cara pemakaian, berat bersih, status kehalalan, tanggal pembuatan, tanggal kadaluarsa, dan lain sebagainya.
4. Mempermudah Perhitungan Produk
Tak perlu ribet melakukan penimbangan jika ingin mengetahui kuantitas produk. Tinggal hitung saja berapa jumlah sachetnya. Jika ingin mengetahui berat bersih, dalam kemasan sudah tersedia informasinya. Jadi tinggal jumlahkan saja berat bersih per sachet dengan jumlah produk yang didistribusikan.
5. Menjadi Identitas Produk
Selain merek, desain kemasan juga bisa membedakan antara produk garam yang satu dengan lainnya. Meski harga 1 sachet garam cukup terjangkau, bukan berarti desain kemasan yang disajikan tidak menarik. Semakin unik desainnya, maka semakin banyak juga konsumen yang ingin membeli.
Tak hanya merk saja, desain dari kemasan garam juga harus mudah diingat oleh konsumen. Dengan begitu konsumen bisa cepat mengenali produk garam tersebut meski dipasarkan di beberapa tempat yang berbeda.
6. Menyesuaikan Kebutuhan Konsumen
Meski hampir tiap hari digunakan untuk memasak, namun kebutuhan akan garam cukup kecil. Pemakaiannya untuk satu kali masak hanya beberapa sendok saja. Itulah sebabnya konsumen lebih senang membeli garam dalam kemasan sachet kecil karena dinilai lebih efisien.
Peluang inilah yang dibaca oleh produsen dengan mengeluarkan garam kemasan sachet dalam berbagai ukuran. Dengan begitu konsumen tak harus terpaksa membeli dalam jumlah banyak karena ada kemasan sachet kecilnya.
7. Menambah Daya Tarik
Apa yang membuat konsumen tertarik untuk membeli garam kemasan? Salah satu alasannya adalah kemasannya yang rapi dan menarik. Dibandingkan dengan garam kiloan yang hanya dibungkus dengan plastik biasa, tentu konsumen lebih senang untuk membeli garam sachet.
Selain itu penjualannya pun mudah karena bisa didistribusikan kemana pun baik di pasar tradisional maupun supermarket. Pangsa pasarnya pun luas karena harganya yang cukup murah dan tersedia dalam berbagai varian kemasan.
Manfaat Tersembunyi Garam Kemasan Sachet
Tidak dipungkiri, harga garam sachet yang ekonomis menjadi menjadi pertimbangan masyarakat dalam memilih produk ini. Selain itu garam sachet juga dinilai lebih higienis. Namun tahukah Anda bahwa dalam satu sachet garam ada banyak manfaat yang bisa didapatkan. Antara lain:
1. Mengikat Bumbu Masakan
Selama ini garam dikenal sebagai bumbu yang memberikan rasa asin pada masakan. Tanpa tambahan garam, maka rasa masakan akan terasa hambar dan kurang sedap. Namun faktanya, garam tak hanya memberikan rasa asin saja, tetapi juga bisa mengikat bumbu masakan.
Rempah yang Anda campurkan ke dalam masakan akan diikat oleh garam sehingga rasa yang dihasilkan menjadi pas. Begitu juga ketika membuat sambal. Jika hanya menggunakan cabe saja, maka rasa yang dihasilkan hanyalah rasa cabe.
Lain halnya jika Anda juga menambahkan garam. Pasti rasanya akan jauh lebih gurih dan menggugah selera. Hanya bermodalkan harga garam 1 sachet kecil yang cukup murah, Anda sudah bisa menghasilkan masakan yang lezat.
2. Sebagai Bahan Alami
Manfaat garam sudah lama diaplikasikan di berbagai produk makanan olahan. Salah satunya sebagai bahan pengawet yang bersifat alami. Dengan begitu ketahanan produk bisa lebih lama dan tidak membahayakan kesehatan konsumen yang mengkonsumsi olahan makanan tersebut.
Contoh produk yang memanfaatkan garam sebagai bahan alami adalah saus. Anda bisa melihat langsung pada komposisi dalam kemasan saus dimana produk ini menggunakan garam sebagai bahan alami. Itulah mengapa saus bisa bertahan cukup lama dan rasanya pun tidak berubah.
Selain saus, sarden juga menggunakan bahan alami yang berasal dari garam. Kornet daging pun sengaja menggunakan garam dalam proses produksinya agar olahan makanan ini bisa bertahan lebih lama dan tidak mudah berjamur.
Jadi jangan khawatir mengkonsumsi olahan makanan dalam kemasan kaleng maupun botol. Selama pengawetnya dari garam, maka tidak akan memberikan dampak buruk bagi kesehatan karena kandungannya masih alami.
3. Memenuhi Nutrisi Bagi Tubuh
Dalam satu sachet garam kemasan kecil, ada banyak kandungan nutrisi yang bisa Anda temukan. Beberapa diantaranya seperti klorin dan sodium. Kedua senyawa tersebut memiliki peran penting dalam menyeimbangkan cairan dalam tubuh, meringankan kerja otot, serta melancarkan peredaran darah.
Klorin diperlukan oleh tubuh untuk menurunkan kolesterol, meringankan reaksi terhadap alergi, serta meredakan nyeri pada persendian. Manfaat Sodium atau dikenal juga dengan Natrium juga tak kalah pentingnya dalam proses pencernaan makanan.
Tak hanya itu, garam juga kaya akan kandungan yodium. Konsumsi yodium dalam kadar yang cukup bisa menstabilkan fungsi tiroid serta mencegah kanker tiroid.
Karena itulah konsumsi garam dalam kadar yang pas sangat penting agar tubuh bisa tetap sehat. Namun jika Anda kurang mengkonsumsi garam, ada beberapa dampak buruk yang akan dirasakan. Mulai dari pembengkakan, dehidrasi, mual, muntah, kejang, kram otot, dan sebagainya.
Garam kemasan sachet tak hanya lebih unggul dari segi tampilan yang menarik. Tetapi juga terbukti lebih higienis dan harganya sangat ekonomis. Dalam satu sachet garam juga terkandung beberapa senyawa penting bagi kesehatan tubuh. Sebab itu disarankan untuk konsumsi garam setiap hari dalam kadar cukup.